Cara Membuat WiFi Sendiri Di Rumah Dengan Ponsel Android
Cara Membuat WiFi Sendiri Di Rumah Dengan Ponsel Android –
Jika mencari jaringan dan nebeng di tempat ber-wifi sudah biasa kini
kamu bisa membuat sendiri jaringan wifi, ya tentunya dengan cara ini
kamu bisa dengan mudah berbagi data dengan teman paket data yang kamu
punya. ini merupakan tutorial bagaimana cara buat hostpot menggunakan android
Selama mempunyai perangkat ponsel
android, kamu tidak perlu alat tambahan untuk membuat jaringan Wifi
cukup mudah bukan? proteksi yang digunakan juga cukup aman seperti
adanya proteksi password sehingga kamu tidak perlu khawatir dengan para
pencari WiFi iseng yang hanya ingin gratisan, hehe
Lalu bagaimana caranya? yuk simak Cara Membuat WiFi Sendiri Di Rumah
Dengan Ponsel Android atau Cara Buat Hostpot Menggunakan Android Dibawah
ini.Langkah pertama masuk ke pengaturan, pada pengaturan Nirkabel Dan Jaringan Pilih “Pengaturan Lainya”
Kemudian pilih Tethering dan Portable Hotspot
Aktifkan Hotspot Wi-Fi Portable
Klik Wi-Fi Portable pilih konfigurasi untuk mengatur username dan password wi-fi kamu.
pada kolom SSID Jaringan masukan nama perangkat Wi-Fi yang akan kamu gunakan, dan kolom Kata Sandi untuk mengatur kata sandi Wi-Fimu pilih simpan.
Jika sudah sampai ditahap ini sekarang kamu sudah bisa berbagi data internet melalui Wi-Fi portable yang ada pada ponsel android kamu, cukup mudah bukan caranya? terlebih tidak perlu aplikasi tambahan yang harus diinstall
Agar menghemat kuota internet kamu pastikan yang mengetahui password Wi-Fi tersebut hanya orang rumah atau teman yang kamu percaya ya, agar tidak disalah gunakan oleh orang lain.
Demikian Cara Membuat WiFi Sendiri Di Rumah Dengan Ponsel Android / cara buat hotspot menggunakan android semoga bisa bermanfaat bagi pembaca caragadget.
Komentar
Posting Komentar